Untuk setting dual OS pada satu PC, sebelum menginstal OS terlebih dahulu harus mempartisi harddisk. Pada penginstalan kali ini harddisk yang dipakai berkapasitas 160 GB. Langkah pertama yang dilakukan adalah mempartisi harddisk menjadi dua bagian, satu untuk windows seven dan satu untuk Linux Fedora 13. Pada partisi windows seven, dibagi menjadi dua untuk menyimpan system dan data dengan ukuran yang sama. Sedangkan pada Linux, juga dibagi dua untuk menyimpan System&Data dan Swap.


Setelah melakukan partisi harddisk, maka langkah selanjutnya adalah menginstal komputer dengan dua OS yaitu windows seven dan Linux Fedora 13.
Jika komputer yang diinstal dengan Windows7 dan Fedora13 telah berhasil dilakukan. Maka, sekarang komputer yang kita gunakan mempunyai dua Operating Systems. Untuk memilih OS yang akan kita pakai, maka lakukan langkah-langkah sebagai berikut:
1. Nyalakan komputer Anda
2. Pada saat proses loading, pilih F1.
3. Maka akan muncul pilihan untuk memilih OS apa yang akan kita gunakan.
4. Untuk memilih Fedora 13, maka klik pada tulisan Fedore. Tunggu beberapa saat hingga keluar tampilan yang berarti komputer siap digunakan.
5. Untuk memilih Windows seven, maka klik pada tulisan Other. Tunggu beberapa saat hingga keluar tampilan yang berarti komputer siap digunakan.



No comments:
Post a Comment